Lantik 109 Dewan Hakim, Rodhial Huda Tekankan Junjung Tinggi Kejujuran dan Profesionalisme

Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, melantik 109 Dewan Hakim Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XI tingkat Kabupaten Natuna, Minggu (21/4/2024). (Foto: nang)

NATUNA (marwahkepri.com) – Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, melantik 109 Dewan Hakim Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XI tingkat Kabupaten Natuna.

Pelantikan ini digelar di Aula Asrama Haji, Komplek Gerbang Utaraku, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Minggu (21/4/2024).

Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Natuna Nomor 131 Tahun 2024 tentang Pimpinan Dewan Hakim, Sekretaris Dewan Hakim, serta Majelis Dewan Hakim MTQ XI tingkat Kabupaten Natuna tahun 2024.

MTQ ke XI tingkat Kabupaten Natuna ini akan berlangsung dari tanggal 21 hingga 26 April 2024 dengan 7 cabang perlombaan, termasuk Tilawah Al-Qur’an, Tartil, Fahmil, Syarhil, Tahfidz, Tafsir, dan Seni Kaligrafi Al-Qur’an.

Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, menyampaikan bahwa keberadaan para dewan hakim menjadi unsur penting dalam perhelatan MTQ XI tingkat Kabupaten Natuna.

“Mereka bertanggungjawab atas harapan banyak pihak, kafilah dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Natuna, serta seluruh masyarakat dan jajaran pemerintah daerah,” katanya.

Rodhial Huda berharap perlombaan ini dapat menjaring para juara sebagai potensi daerah yang akan mewakili Natuna sebagai duta tilawatil Qur’an ke tingkat provinsi maupun nasional. Dia juga mengingatkan para dewan hakim untuk menjalankan amanah secara profesional, jujur, dan menjunjung tinggi sportivitas dalam menilai peserta.

Terkait keputusan yang diambil oleh dewan juri atau hakim, Rodhial menekankan agar mereka tetap konsisten dan tidak perlu takut dengan reaksi dari peserta yang mungkin tidak puas dengan keputusan yang diambil. MK-nang

Redaktur: Munawir Sani

-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f