Kapolsek Daik Lingga Salurkan Bantuan kepada Keluarga Korban Kebakaran di Desa Pamggak Darat

LINGGA (marwahkepri.com) – Kapolsek Daik Lingga, IPTU Palti Simangunsong, menunjukkan kepedulian Polri terhadap masyarakat yang mengalami musibah dengan menyerahkan bantuan langsung kepada korban kebakaran, Kakek Rahmat.

Penyerahan bantuan berupa paket sembako dilakukan secara langsung di Desa Panggak Darat, Kecamatan Lingga, Kabupaten Lingga. Kapolsek Daik Lingga didampingi oleh Kanit Intelkam AIPDA Sanusi, Kanit Binmas Polsek Daik Lingga BRIPKA Mastur, Bhabinkamtibmas Aipda Febi, dan beberapa personel lainnya.

“Ini merupakan wujud kepedulian dan empati Polri terhadap masyarakat yang mengalami musibah. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban Pak Rahmat dan keluarganya dalam menghadapi musibah ini,” katanya kepada media, Senin (19/02/2024).

Selain itu, Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran dengan mengikuti langkah-langkah pencegahan yang disarankan.

Ia juga menegaskan pentingnya kesadaran masyarakat dalam menghindari kebakaran dengan tidak membakar sampah sembarangan, memastikan api padam sebelum meninggalkan tempat pembakaran, dan melakukan pemeriksaan rutin terhadap instalasi listrik.

“Mari sama – sama kita meningkatkan kesadaran agar kejadian ini tidak terulang, kami berharap masyarakat bisa menjaga dan menghindari terhadap terjadinya kebakaran,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, kebakaran yang terjadi pada Minggu, 18 Februari 2024, menghanguskan rumah Kakek Rahmat dan istrinya, Nenek Jah, serta menyebabkan kerugian diperkirakan mencapai Rp. 40.000.000, termasuk kehilangan satu unit rumah dan perabotan rumah tangga.

 

-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f