IFRAME SYNC

Ternyata Gampang Bangat ! Begini Cara Mengecek Kebocoran Listrik di Rumah Anda

IMG_20240327_161541

Ilustrasi token listrik prabayar. (Foto: net)

MARWAHKEPRI.COM – Kebocoran listrik merupakan masalah yang sering mengganggu pengguna layanan listrik, baik itu prabayar maupun pascabayar.

Kondisi ini dapat menyebabkan kerugian finansial serta ketidaknyamanan bagi pengguna.

Namun, bagi pengguna listrik prabayar, ada cara sederhana untuk memeriksa kebocoran listrik sendiri tanpa harus memanggil teknisi.

Mengutip jurnal Detektor Kebocoran Listrik Rumah Berbasis Arduino tulisan Andrian Eko Widodo dkk, kebocoran listrik merupakan kondisi terjadinya aliran arus listrik dalam jaringan kelistrikan yang tidak semestinya.

Arus listrik yang bocor merupakan masalah serius. Beberapa faktor penyebab kebocoran antara lain, karena sambungan kabel tidak sempurna, isolator kabel terkelupas, serta adanya komponen listrik yang rusak.

Kebocoran listrik tidak hanya menyebabkan tagihan listrik melonjak, tetapi juga dapat memicu terjadinya korsleting yang bisa mengakibatkan kebakaran.

Kebocoran listrik prabayar ditandai dengan token listrik yang cepat habis dan tidak sesuai pemakaian.

Misalnya, token yang biasanya cukup untuk sebulan malah sudah habis dalam waktu dua minggu. Padahal, pemakaian alat-alat elektronik di rumah tidak berlebihan dan tidak jauh berbeda dari bulan-bulan sebelumnya.

Bagi konsumen yang mengalami kendala tersebut, tidak perlu memanggil teknisi untuk mengecek kebocoran listrik prabayar.

Anda bisa melakukannya sendiri tanpa perlu ribet hanya dengan menggunakan kode 44. Kode 44 berfungsi untuk mengecek arus atau Ampere yang mengalir, baik di penghantar fasa/phase maupun netral.

Berikut langkah-langkah mengecek kebocoran listrik token:

1. Matikan semua alat-alat elektronik agar lebih aman.

2. Atur MCB (Miniature Circuit Breaker) pada posisi off.

3. Tekan angka 44 pada kWh meter, lalu tekan tombol enter untuk mengecek kebocoran listrik.

4. Jika muncul angka selain 0, tandanya telah terjadi kebocoran arus yang tidak terukur pada kWh meter.(*)

IFRAME SYNC
-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f