IFRAME SYNC

Tiga Hari Operasi Zebra Seligi, Ditlantas Polda Kepri Tangkap 698 Pelanggaran

ete

Personel Satlantas Polda Kepri memberikan teguran kepada pengendara yang melakukan pelanggaran, Kamis (7/9/2023). (Foto: mun)

BATAM (marwahkepri.com) – Di hari ketiga Operasi Zebra Seligi 2023, Ditlantas Polda Kepri telah menangkap 698 pelanggaran.

Adapun 171 pelanggaran terekam di tilang elektornik (ETLE), dan penindakan berupa teguran kepada masyarakat sebanyak 527 perkara.

Dirlantas Polda Kepri Kombes Pol Tri Yulianto S.I.K., M.Si., mengatakan ini merupakan langkah dari Ditlantas Polda Kepri dalam upaya penerangan keliling edukasi yang dilakukan dengan menyampaikan pesan-pesan keselamatan bagi pengguna jalan.

“Tidak hanya itu, petugas di lapangan juga menyampaikan 7 sasaran prioritas pelanggaran menjadi target Operasi Zebra Seligi 2023,” tambahnya, Kamis (7/9/2023).

Adapun pelanggaran yang menjadi sasaran operasi ini adalah pengemudi atau pengendara ranmor yang menggunakan ponsel saat berkendara, pengemudi atau pengendara yang masih di bawah umur, pengemudi atau pengendara yang berboncengan lebih dari 1 orang, pengemudi atau pengendara yang tidak menggunakan helm SNI dan pengemudi pengendara ranmor yang tidak menggunakan safety belt, pengemudi atau pengendara yang dalam pengaruh atau mengonsumsi alkohol, pengemudi atau pengendara yang melawan arus dan pengemudi atau pengendara yang melebihi batas kecepatan.

Dengan adanya operasi ini diharapkan masyarakat dapat tertib dan disiplin berlalu lintas.

“Dalam Operasi Zebra kali ini, penindakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas akan difokuskan kepada pengendara yang membahayakan keselamatan dirinya dan atau orang lain,” tutupnya. MK-mun

Redaktur: Munawir Sani

IFRAME SYNC
-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f