Lanal Ranai Kirim Dua Pelajar Natuna Ikuti PPKM di Jakarta

Pangkalan TNI AL (Lanal) Ranai mengirim dua pelajar tingkat SMA asal Natuna, yang tergabung dalam Satuan Karya (Saka) Bahari binaan Lanal Ranai, untuk mengikuti kegiatan Pembinaan Pembentukan Karakter Maritim (PPKM) Tahun 2024 di Jakarta, Senin (4/11/2024). (Foto: nang)
NATUNA (marwahkepri.com) – Pangkalan TNI AL (Lanal) Ranai mengirim dua pelajar tingkat SMA asal Natuna, yang tergabung dalam Satuan Karya (Saka) Bahari binaan Lanal Ranai, untuk mengikuti kegiatan Pembinaan Pembentukan Karakter Maritim (PPKM) Tahun 2024 di Jakarta, Senin (4/11/2024).
Komandan Lanal Ranai, Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, secara resmi melepas keberangkatan dua pelajar tersebut, Erghi Prayoga dan Anel Istania, yang merupakan siswa dari SMAN 1 Bunguran Timur. Mereka akan mengikuti kegiatan PPKM yang akan berlangsung dari tanggal 5 hingga 18 November 2024.
Kedua pelajar ini didampingi oleh Perwira Staf Intelijen (Pasintel) Mayor Marinir Agustinus dalam perjalanan menuju Jakarta untuk melakukan registrasi.
Dalam pesan pelepasannya, Danlanal Ranai berpesan agar kedua pelajar ini menjaga nama baik Natuna, mengikuti arahan dengan baik, menjaga kesehatan selama kegiatan, serta mencatat pelajaran berharga yang bisa dibagikan kepada teman-teman mereka setelah pulang.
PPKM 2024 diselenggarakan oleh Dinas Potensi Maritim TNI AL (Dispotmaral) sebagai upaya untuk memperkuat karakter maritim generasi muda.
Kegiatan ini akan melibatkan pelayaran dan perkemahan yang dimulai di Jakarta dan akan menempuh rute Jakarta – Surabaya – Makassar – Surabaya – Jakarta dengan menggunakan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI).
Berbagai kegiatan pelatihan dan edukasi terkait karakter maritim akan diadakan selama pelayaran ini, yang juga diikuti oleh anggota Saka Bahari dan Taruni Pelayaran dari berbagai daerah. MK-nang
Redaktur: Munawir Sani