Polres Natuna Turunkan Water Canon untuk Padamkan Kebakaran Lahan

Polres Natuna turunkan Walter Canon untuk memadamkan lahan yang mengalami kebakaran.(Foto/istimewa)
NATUNA (marwahkepri.com) – Kepolisian Resor (Polres) Natuna mengambil langkah tegas dalam upaya pemadaman kebakaran hutan yang melanda beberapa wilayah di Kabupaten Natuna.
Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K, mengatakan, personilnya bersama Satgas Karhutla, turun ke lapangan dengan mengirimkan Water Canon guna menangani kebakaran lahan yang terjadi di Kecamatan Bunguran Timur, Bunguran Selatan, Bunguran Timur Laut, dan Bunguran Barat.
Penggunaan Water Canon bertujuan untuk menyemprotkan air secara besar-besaran guna meminimalkan kerugian yang disebabkan oleh kebakaran dan mencegah agar api tidak merambat dengan cepat.
Langkah ini diambil mengingat musim panas dan kering yang rentan memicu kebakaran hutan dan lahan.
Kapolres menegaskan pentingnya kolaborasi antara aparat kepolisian, TNI, pemerintah daerah, Satgas Karhutla, dan masyarakat dalam menangani masalah kebakaran lahan.
Dukungan bersama ini menjadi kunci dalam upaya memadamkan api dan menjaga keamanan serta kesehatan masyarakat.
“Musim panas dan kering memang rentan akan timbulnya kebakaran hutan dan lahan. Oleh karena itu kami menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar. Ini bertujuan agar polusi udara dapat dicegah dan kebakaran tidak meluas sehingga tidak menimbulkan kerugian materi dan korban jiwa,” ungkap Kapolres Natuna.
Dengan sinergi yang kuat antara berbagai pihak, diharapkan upaya pemadaman kebakaran hutan ini dapat berhasil meminimalisir dampak negatifnya.
“Semoga upaya yang dilakukan dapat meminimalisir agar kebakaran tidak meluas dan kesehatan masyarakat dapat terjaga,” ujarnya.
Kepedulian dan tindakan yang cepat dari Polres Natuna serta seluruh pihak terkait menjadi landasan dalam menjaga keamanan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat Natuna di tengah ancaman kebakaran hutan yang serius.MK-nang
Redaktur : Munawir Sani