Anies Baswedan Tanggapi Kehendak Sowan Gibran Rakabuming Raka

gjjy

Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan melakukan kampanye di MTC Nongsa, Kota Batam, Jumat (19/1/2024). (Foto: Kompas)

JAKARTA (marwahkepri.com) – Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, memberikan tanggapannya terkait keinginan cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, untuk bertemu. Anies menyatakan bahwa dia akan menunggu sampai semua proses pemilu selesai terlebih dahulu sebelum membuka ruang untuk pertemuan tersebut.

“Nanti saja, kalau sudah beres semua,” kata Anies saat diwawancarai di Masjid Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (16/2/2024).

Sebelumnya, Gibran telah mengungkapkan keinginannya untuk bertemu dengan paslon nomor urut 1 dan nomor urut 3 dalam pidatonya di Istora Senayan pada Rabu (14/2). Dia menekankan bahwa semua pihak adalah bersaudara.

“Sekali lagi, Bapak-Ibu, jangan cuma… tidak perlu mem-bully, menjelek-jelekkan pasangan lain, ataupun pendukung dari paslon 1 dan 3. Kita semua bersaudara,” tambahnya.

Meskipun demikian, hasil hitung cepat atau quick count Pemilu 2024 dari berbagai lembaga survei menunjukkan bahwa Prabowo-Gibran unggul, dan hasilnya menunjukkan kemenangan dalam satu putaran. MK-dtc

Redaktur : Munawir Sani