IFRAME SYNC

Pipa Bocor dan Mati Air Terjadi Lagi, Kali Ini di Nongsa

Ilustrasi. (Foto: net)

BATAM (marwahkepri.com) – Air Batam Hilir (ABH) menginformasikan terjadi kebocoran pipa di depan Simphony Land, Nongsa dan saat ini masih dalam proses perbaikan, Senin (4/12/2023).

“Selama pekerjaan perbaikan ini, akan berdampak pada gangguan pelayanan suplai air bersih berupa air kecil dan air terhenti untuk sementara waktu,” katanya dikutip dari Instagram @airbatamhilir

Adapun area terdampak yakni Kavling Sambau, Jalur Sambau 3, Nongsa Resort, Teluk Mata Ikan, Simphony Land, Yose Sade, Batu Besar, Polda Kepri, Renggali, Prasetya dan sekitarnya.

ABH menyiagakan mobil tangki air bersih untuk pelanggan yang mengalami gangguan suplai air hingga 1×24 jam, yang dapat dikoordinir oleh Ketua RT/ RW/ Kelurahan setempat, lalu menyampaikannya melalui layanan saluran resmi kepelangganan Air Batam Hilir di Kantor Pelayanan Pelanggan (KPP) yang berada di Bengkong dan Batu Aji, Call Center Air Batam Hilir (0778) 5700 000, WhatsApp 0811 778 0155 dan media sosial.

Hal ini pun sontak membuat masyarakat Batam kecewa, pasalnya kebocoran pipa hingga mati air menjadi hal yang lumrah terjadi belakangan ini.

“Mobil Tanki air yg harus di perbanyak! Masak warga disuruh antri trus! Bisa ngk ya cepat tanggap selesain mslh ini kasian orng2 yg terdampak teraniaya gara2 kebocoran yg terus menerus yg tiada henti entah sampai kapan ini,” ucap salah seorang netizen di kolom komentar. MK-mun

Redaktur: Munawir Sani

IFRAME SYNC
-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f