KPU Natuna Gelar Rapat Koordinasi Tata Kelola Logistik dan Pertanggungjawaban Keuangan Pilkada 2024

Ketua KPU Natuna Kusnaidi (Foto: Analia Widi/ RRI Ranai)
NATUNA (marwahkepri.com) — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Natuna mengadakan rapat koordinasi di Natuna Hotel yang difokuskan pada tata kelola logistik dan pertanggungjawaban keuangan untuk pemilihan kepala daerah 2024, Senin (28/10/2024).
Rapat ini dihadiri oleh sekitar 85 peserta dari Badan Adhoc se-Kabupaten Natuna yang tersebar di 17 kecamatan.
Ketua KPU Natuna, Kusnaidi, menekankan pentingnya pertemuan ini untuk memastikan bahwa setiap tahap Pilkada 2024 dilaksanakan sesuai dengan prosedur, terutama dalam hal penggunaan anggaran.
“Kami ingin agar seluruh badan Adhoc memahami dan menjalankan tanggung jawabnya dengan benar sehingga tidak ada pelanggaran dalam penggunaan dana Pilkada,” ujar Kusnaidi.
Rapat koordinasi ini berlangsung selama dua hari hingga 29 Oktober 2024, sebagai upaya memastikan bahwa proses pengelolaan logistik dan keuangan untuk Pilkada berjalan lancar dan akuntabel. MK-nang
Redaktur: Munawir Sani