Wakil Kepala BIN Jalin Silaturahmi dengan Forkopimda Kaltim dan Kepala OIKN di Balikpapan

Wakil Kepala BIN, Komjen Pol. (Purn) Drs. Imam Sugianto, disambut antusias oleh awak media dan peserta kegiatan saat tiba di Hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur, dalam rangka silaturahmi bersama Forkopimda Kaltim dan Kepala Otorita IKN, Selasa (21/4/2025). (f: salahudin)
BALIKPAPAN (marwahkepri.com) – Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Komjen Pol. (Purn) Drs. Imam Sugianto, melakukan kunjungan silaturahmi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalimantan Timur dan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) di Hotel Novotel Balikpapan, baru-baru ini.
Kegiatan ini digelar sebagai bentuk upaya memperkuat sinergi dan koordinasi antar-lembaga dalam rangka mendukung percepatan pembangunan IKN serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kalimantan Timur. Dalam forum tersebut, sejumlah tokoh penting hadir, di antaranya Gubernur Kalimantan Timur Dr. H. Rudy Mas’ud, S.E., M.E, Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol. Endar Priantoro, S.H.K., C.F.E., M.H, serta Kepala Otorita IKN Dr. (H.C.) Ir. H. M. Basuki Hadimuljono, Ph.D.
Dalam sambutannya, Gubernur Kalimantan Timur menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara pemerintah daerah, lembaga keamanan, dan pihak otorita IKN demi mewujudkan keberhasilan pembangunan Ibu Kota Nusantara. Ia juga menegaskan komitmen penuh dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur untuk mendukung seluruh proses pembangunan yang sedang berjalan.
Lebih lanjut, Gubernur berharap pertemuan seperti ini bisa menjadi agenda rutin demi memperkuat kebersamaan dan mempercepat pelaksanaan program pembangunan nasional, khususnya di kawasan IKN.
Kegiatan silaturahmi ini mendapat pengamanan ketat dari jajaran Polresta Balikpapan, termasuk personel dari Polsek Balikpapan Selatan serta instansi terkait lainnya. Sepanjang acara berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Diharapkan, momen silaturahmi ini menjadi titik awal penguatan sinergi berkelanjutan antara semua elemen yang terlibat, dalam rangka mewujudkan IKN sebagai simbol kemajuan bangsa. MK-salahudin
Redaktur : Munawir Sani