Pasiter Kodim 0318/Natuna Tinjau Progres Pembangunan Fisik TMMD

Pasiter Kodim 0318/Natuna, Lettu Arh Erikson Sinurat, meninjau progres rehabilitasi RTLH sebagai bagian dari kegiatan TMMD ke-123 yang dilaksanakan di Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Rabu (5/3/2025). (Foto: nang)
NATUNA (marwahkepri.com) – Pasiter Kodim 0318/Natuna, Lettu Arh Erikson Sinurat, meninjau pelaksanaan progres sasaran fisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang dilaksanakan di Selemam, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Rabu (5/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembangunan tahun anggaran 2025 yang bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.
Dalam peninjauan tersebut, Pasiter mengunjungi sejumlah titik pengerjaan yang saat ini masih dalam proses pembangunan.
Pasiter menuturkan bahwa pihaknya terus memantau dan memastikan agar seluruh pekerjaan berjalan sesuai dengan rencana serta memenuhi standar yang telah ditetapkan.
“Kita ingin memastikan bahwa pembangunan ini tepat waktu dan sesuai dengan petunjuk dalam rencana pembangunan. Harapannya, hasil dari TMMD ini nantinya benar-benar bermanfaat bagi masyarakat penerima bantuan,” ujarnya.
TMMD ke-123 Kodim 0318/Natuna dilaksanakan di Desa Selemam mencakup berbagai pembangunan fisik di antaranya, pengerasan jalan, rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), pembangunan MCK dan normalisasi parit.
Selain pembangunan fisik, TMMD ke-123 juga melaksanakan berbagai kegiatan non-fisik berupa penyuluhan kepada masyarakat mengenai pembangunan, kesehatan dan kesejahteraan sosial. MK-nang
Redaktur: Munawir Sani