Kapolresta Balikpapan Pantau Pengamanan Hari Raya Imlek 2576

Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2576/2025 yang dirayakan secara serentak di seluruh dunia, Kapolresta Balikpapan, Komisaris Besar Polisi Anton Firmanto, SH, MH, SIK, bersama Kasat Sabhara AKP Muh.Chusen SH, MM, melakukan pemantauan terhadap pengamanan kegiatan ibadah dan perayaan Imlek di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. (F: salahudin)
Balikpapan (marwahkepri.com) – Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2576/2025 yang dirayakan secara serentak di seluruh dunia, Kapolresta Balikpapan, Komisaris Besar Polisi Anton Firmanto, SH, MH, SIK, bersama Kasat Sabhara AKP Muh.Chusen SH, MM, melakukan pemantauan terhadap pengamanan kegiatan ibadah dan perayaan Imlek di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Salah satu lokasi yang dikunjungi dalam pemantauan tersebut adalah Vihara Dharma Setia Toa, yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Komplek Ruko BP Blok F1 No. 50, Balikpapan Selatan, pada Rabu, 29 Januari 2025.
Kapolresta Balikpapan beserta rombongan hadir untuk memberikan dukungan serta memastikan bahwa pengamanan di tempat-tempat ibadah dan lokasi perayaan Imlek berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali.
“Alhamdulillah, semua kegiatan menjelang libur bersama, baik perayaan ibadah Imlek, aktivitas masyarakat di tempat wisata, maupun pusat perbelanjaan, berlangsung dalam keadaan lancar dan kondusif,” ujar Kombes Pol Anton Firmanto usai melakukan peninjauan.
Sementara itu, Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, menambahkan bahwa dalam rangka pengamanan perayaan Imlek tahun ini, pihak kepolisian telah menurunkan sekitar 40 personel yang disebar di berbagai vihara yang menggelar kegiatan keagamaan.
Selain itu, Polresta Balikpapan juga menyiapkan pasukan cadangan (Power on Hand Kapolresta) yang siap dikerahkan jika terjadi peningkatan eskalasi situasi atau keadaan darurat seperti bencana alam.
“Kami telah menyiapkan personel cadangan yang siap ditugaskan jika dibutuhkan. Sejauh ini, situasi tetap aman dan kondusif hingga perayaan Imlek selesai,” kata Sangidun.
Dengan pengamanan yang optimal, masyarakat Kota Balikpapan dapat menjalankan ibadah dan merayakan Tahun Baru Imlek dengan nyaman dan aman. Polresta Balikpapan terus berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban di tengah keberagaman masyarakat kota ini. MK-Salahudin
Redaktur : Munawir Sani