Resmi Daftar ke KPU Batam, Nuryanto-Hardi Siap Tantang Amsakar-Li Claudia

Nuryanto dan Hardi Selamat Hood resmi mendaftar sebagai bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam ke KPU, Kamis (29/8/2024). (Foto: Ulasan)
BATAM (marwahkepri.com) – Kejutan datang dari ajang politik Batam saat Nuryanto dan Hardi Selamat Hood resmi mendaftar sebagai bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam ke KPU, Kamis (29/8/2024). Pasangan ini diusung oleh PDIP, Gelora, dan Partai Buruh.
Dalam suasana penuh semangat, Nuryanto menyampaikan bahwa semua berkas administrasi pencalonan dirinya dan Hardi telah dinyatakan lengkap oleh KPU.
“Hari ini kami, pasangan Nuryanto-Hardi, resmi mendaftar ke KPU. Berkas kami sudah diterima dengan baik, dan kami berterima kasih kepada partai pengusung, PDIP, Gelora, dan Partai Buruh,” ujar Nuryanto pada Kamis (29/8/2024).
Meski hanya didukung oleh tiga partai, Nuryanto tetap optimis memenangkan hati masyarakat Batam.
“Kami tidak melihat banyaknya partai yang mendukung pasangan lain. Yang kami fokuskan adalah bekerja keras dan menjalin komunikasi intensif dengan masyarakat. Kami percaya, silaturahmi dan pendekatan yang kami lakukan akan membawa hasil positif,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Batam, Mawardi, mengonfirmasi bahwa semua berkas yang diajukan pasangan Nuryanto-Hardi telah lengkap dan sesuai dengan syarat yang ditetapkan.
“Berdasarkan hasil verifikasi, semua persyaratan telah terpenuhi. Dengan ini, pendaftaran calon akan ditutup malam ini pukul 23.59 WIB,” jelas Mawardi.
Tahap selanjutnya, Mawardi menambahkan, adalah pemeriksaan kesehatan bagi para calon yang akan dilaksanakan pada 31 Agustus 2024 di RSBP Batam.
“Kami mengharapkan semua calon siap menjalani tahapan ini dengan baik,” tutupnya. MK-mun
Redaktur: Munawir Sani