IFRAME SYNC

Polresta Balikpapan Siapkan Personel Pengamanan Jelang Liga 1 Bank BRI

Suasana apel jelang Pertandingan Liga 1 Bank BRI 2024/2025 antara PSM Makassar melawan Arema FC yang akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Minggu (15/9/2024). (Foto: salahudin)

BALIKPAPAN (marwahkepri.com) – Pertandingan Liga 1 Bank BRI 2024/2025 antara PSM Makassar melawan Arema FC yang akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Minggu (15/9/2024), diperkirakan akan menarik ribuan penonton.

Kedua tim memiliki basis suporter yang besar, tidak hanya dari Balikpapan tetapi juga dari daerah lain di Kalimantan Timur.

Sebanyak 211 personil Polresta Balikpapan telah disiagakan untuk menjaga keamanan selama pertandingan ini.

Pengamanan dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polresta Balikpapan, Komisaris Polisi Joko Purwanto, SH, MM, bersama Kapolresta Balikpapan, Komisaris Besar Polisi Anton Firmanto, SH, SIK, MSi, dan Wakapolresta Ajun Komisaris Besar Polisi Hendrik EB, SH, SIK. Para kapolsek jajaran serta perwira pengawas turut serta dalam pengamanan ini.

Langkah-langkah pengamanan yang diterapkan meliputi pengetatan pemeriksaan penonton dan suporter, termasuk barang bawaan mereka. Penonton dilarang membawa senjata tajam, minuman keras, senjata api, kembang api, dan minuman dalam botol sesuai dengan SOP pertandingan. Selain dari pihak kepolisian, pengamanan juga melibatkan Dishub, Dinas Kesehatan, Satpol PP, BPBD, serta steward pengamanan internal.

Pertandingan ini diperkirakan akan berjalan sengit mengingat reputasi kedua tim di kancah sepak bola nasional.

Kasi Humas Polresta Balikpapan, Inspektur Dua Polisi Sangidun, menghimbau kepada para penonton agar menjaga ketertiban, menjunjung tinggi sportivitas, serta memarkir kendaraan dengan tertib demi kelancaran bersama. MK-Salahudin

Redaktur: Munawir Sani

IFRAME SYNC
-
mgid.com, 846953, DIRECT, d4c29acad76ce94f