12 Motor Hilang Setiap Bulan di Batam, Ini Pesan Kapolresta Barelang

Kapolresta Barelang Kombes, Nugroho Tri Nuryanto dalam konferensi pers kasus pencurian motor di Polresta Barelang, Selasa (21/5/2024). (Foto: mun)
BATAM (marwahkepri.com) – Kapolresta Barelang Kombes, Nugroho Tri Nuryanto menyebut bahwa dalam dua hari ada satu motor yang hilang di Batam.
“Rata-rata, 12 motor hilang setiap bulan. Dua hari sekali, satu motor hilang di Batam,” ujarnya dalam konferensi pers kasus pencurian motor di Polresta Barelang, Selasa (21/5/2024).
Menanggapi tingginya angka pencurian motor, ia mengimbau masyarakat untuk meningkatkan langkah-langkah pencegahan, termasuk penggunaan kunci ganda dan pemasangan CCTV di area yang rawan.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk senantiasa meningkatkan keamanan dengan langkah-langkah preventif, seperti penggunaan kunci ganda untuk mengunci kendaraan roda dua guna menghindari upaya pencurian. Selain itu, sangat disarankan untuk memasang CCTV di sekitar rumah sebagai langkah tambahan untuk meminimalisir risiko tindak kejahatan,” kata Nugroho.
Dengan upaya pengamanan ini, pihak kepolisian berharap dapat menekan angka pencurian kendaraan bermotor di Kota Batam dan meningkatkan rasa aman bagi masyarakat. MK-mun
Redaktur: Munawir Sani