Gibran Berkeinginan Bertemu Anies, Cak Imin, Ganjar, dan Mahfud dalam Waktu Dekat

Foto seluruh capres dan cawapres. (f: net)
JAKARTA (marwahkepri.com) – Gibran Rakabuming Raka, calon Wakil Presiden nomor urut 02, mengungkapkan hingga saat ini belum ada komunikasi yang terjalin antara dirinya dengan paslon nomor urut 01, Anies-Cak Imin, dan paslon nomor urut 03, Ganjar-Mahfud, setelah berlangsungnya Pemilu 2024. Gibran menyatakan harapannya untuk segera dapat bertemu dengan kedua paslon tersebut.
“Ya untuk komunikasi ya memang belum, tapi saya sangat berharap dalam waktu dekatlah bisa ngobrol santai, sarapan pagi atau ngopi-ngopi,” kata Gibran di Balai Kota Solo, Jumat (16/2/2024).
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini menegaskan bahwa dia selalu terbuka untuk berkomunikasi dengan siapapun.
“Saya sudah buka komunikasi ke siapapun, saya nggak pernah menutup komunikasi,” ucapnya.
Gibran juga menyatakan menunggu kesempatan untuk bertemu dengan keempat tokoh tersebut.
“Ya nanti kalau beliau-beliau sudah memberikan saya kesempatan untuk sowan. (Waktunya) Nunggu beliau-beliau longgar,” tuturnya.
Sebelumnya, Gibran telah mengungkapkan keinginannya untuk bertemu dengan paslon nomor urut 01 dan nomor urut 03 dalam pidatonya di Istora Senayan pada Rabu (14/2). Dia menekankan bahwa semua pihak adalah bersaudara.
“Secara pribadi, ingin segera sowan ke paslon nomor 1, paslon nomor 3 karena, sekali lagi, bapak-ibu, kita semua bersaudara. Kita semua bersaudara,” kata Gibran di Istora Senayan.
Dia juga mengajak untuk tidak merendahkan pasangan lain dan mengingatkan bahwa semuanya adalah saudara.
“Sekali lagi, bapak-ibu, jangan cuma… tidak perlu mem-bully, menjelek-jelekkan pasangan lain, ataupun pendukung dari paslon 1 dan 3. Kita semua bersaudara,” tambahnya. MK-dtc
Redaktur : Munawir Sani