Rampung, Bupati Lingga Resmikan SPAM di Desa Sungai Buluh

LINGGA (marwahkepri.com) – Bupati Lingga M. Nizar didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Lingga Maratusholiha, Menghadiri acara Peresmian dan Pemanfaatan Sistem Pemanfaatan Air Minum (SPAM) Desa Sungai Buluh, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Senin (16/10/2023).

Diketahui, proyek yang dibangun menggunakan dana alokasi khusus tahun 2022 lalu tersebut, berjarak sekitar satu koma satu kilometer dari sumber air ke tangki dan dari tangki kedesa berjarak sekitar empat kilometer.

“Alhamdulillah hari ini, yang ditunggu-tunggu masyarakat sungai buluh, Kecamatan Singkep Barat dapat terlaksana, yaitu Peresmian Pemanfaatan SPAM Desa Sungai Buluh,” kata Bupati Nizar