Presiden Jokowi dan Menteri Kembali Rapat Bahas Rempang, Ini Hasilnya

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia usai rapat kabinet terbatas di Istana Kepresiden, Jakarta, Senin (25/9/2023). (Foto: BeritaSatu)

JAKARTA (marwahkepri.com) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengumpulkan menteri untuk membahas persoalan investasi di Pulau Rempang.

Rapat yang berlangsung selama satu jam tersebut menghasilkan beberapa poin untuk dieksekusi dalam waktu dekat.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia usai rapat kabinet terbatas di Istana Kepresiden, Jakarta, Senin (25/9/2023)

“Tadi bapak presiden dalam arahan rapat pertama adalah untuk penyelesaian masalah Rempang harus dilakukan secara baik secara betul-betul kekeluargaan. Dan tetap mengedepankan hak-hak dan kepentingan masyarakat di sekitar di mana lokasi itu diadakan,” jelasnya.