Ribuan Peserta Meriahkan Jalan Sehat HUT PMI ke-78 di Kota Bukittinggi

Ribuan peserta meriahkan HUT PMI ke-78 di Bukittinggi, Minggu (17/9/2023). (f: doc)

Bukittinggi (marwahkepri.com) – Kota Bukittinggi diramaikan oleh lebih dari 5.000 peserta dalam kegiatan jalan sehat yang digagas PMI Kota Bukittinggi untuk memperingati HUT PMI ke-78.

Acara yang berlangsung di Lapangan Kantin, Kota Bukittinggi, pada Minggu (17/9/2023), juga menampilkan kegiatan donor darah massal dan pembagian ratusan door prize, termasuk tiga sepeda dan hadiah menarik lainnya.

HUT PMI ke-78 tahun ini menjadi salah satu perayaan paling meriah di Kota Bukittinggi sejak kepemimpinan H. Chairunnas sebagai Ketua PMI Kota Bukittinggi. Ribuan orang dari Bukittinggi dan Kabupaten Agam berbondong-bondong menuju Lapangan Kantin, Kota Bukittinggi, yang menjadi pusat perayaan.

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, yang juga merupakan Pelindung PMI Bukittinggi, turut meramaikan acara dengan menjadi peserta jalan sehat.